PENGARUH PENERAPAN METODE FAMILY CENTERED CARE TERHADAP STRESS HOSPITALISASI PADA ANAK
Main Article Content
Abstract
Family Centered Care merupakan hal terpenting dalam hospitalisasi anak yang didasarkan pada kolaborasi antara anak, orang tua, dokter anak, perawat anak, dan profesional lainnya dalam perawatan klinis yang berdasarkan perencanaan, pemberian dan evaluasi pelayanan Kesehatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Penerapan Metode Family Centered Care Terhadap Stress Hospitalisasi pada Anak di Ruang St Theresia RS Panti Nirmala Malang. Desain penelitian menggunakan Quasi Experimental Design dengan pendekatan Pretest-Postest Control Group, Teknik sampling yang digunakan consecutive sampling sebanyak 42 responden, yang terbagi menjadi 2 kelompok yaitu 21 responden kelompok kontrol dan 21 responden kelompok intervensi. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan ada perbedaan tingkat stress yang signifikan antara pre-test dan post-test pada kelompok perlakuan (p=0,000< 0,05), sedangkan pada kelompok kontrol ada perbedaan tingkat stress yang signifikan antara pre-test dan post-test (p = 0,028< 0,05). Berdasarkan uji Mann Whitney terdapat perbedaan yang signifikan antara skor tingkat stress post-test kelompok kontrol dengan skor tingkat stress post-test kelompok perlakuan (p=0,000< 0,05). Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa Penerapan Family Centered Care pada pasien anak sangat diperlukan, guna untuk menurunkan stress hospitalisasi pada anak dan diharapkan dapat diterapkan di Rumah Sakit maupun di pelayanan Kesehatan untuk meningkatkan kepuasan keluarga dan mutu pelayanan di Rumah Sakit.
Downloads
Article Details
References
Dahlan, M. Supiyudin. 2014. Statistik Untuk Kedokteran dan Kesehatan Deskriptif, Bivariat, Univariat, dan Multivariat, dilengkapi Aplikasi Menggunakan SPSS, Seri 1. Edisi: 6.
Jannah, Nur I. 2016. Gambaran Tingkat Stress pada Anak Usia Sekolah dengan Hospitalisasi di RSUD Labuang Baji. Skripsi S1 keperawatan, Makasar : Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Islam Negeri Alauddin Makasar.
Kusumaning, Ari. 2017. Aplikasi dan Strategi Konsep Family Centered Care pada Hospitalisasi Anak Pra Sekolah, Artikel Penelitian PSIK, Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya.
Kyle, Terri & Carman, Susan. 2017. Essentials Of Pediatric Nursing, second Edition.
Masulili, Fitria. 2011. Pengaruh Metode Bimbingan Imajinasi Rekaman Audio Pada Anak Usia Sekolah terhadap Stress Hospitalisasi diRumah Sakit di Kota Palu. Tesis. Depok : Fakultas Ilmu Keperawatan, Universitas Indonesia.
Mulyatiningsih, Eni. 2014. Pengaruh Orientasi Terhadap Tingkat Kecemasan Anak Pra Sekolah di Bangsal Anak Rumah Sakit Bhakti Wira Tamtama Semarang, Jurnal Keperawatan, No. 1, vol. 7.
Norton-Westwood, D. “The Health-Care Environment through The Eyes Of a Chil-Does it Soothe or Provok Anxiety?”. Iernational Journal of Nursing Practice, 2012.
Notoadmodjo, Soekidjo. 2018. Metodologi Penelitian Kesehatan, Jakarta. Rineka Cipta.
Nursalam. 2013. Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Pendekatan Praktis Ed. 3, Jakarta : Salemba Medika.
Potts, Nicki L & Mandleco, Barbara L. 2012. Pediatric Nursing Caring For Children and Their Families, Third Edition.
Potts, Nicki L & Mandleco, Barbara L. 2012. Pediatric Nursing Caring For Children and Their Families, Third Edition.
Pulmailani. 2014. Pengaruh Pendekatan Family Centered Care terhadap Penurunan Kecemasan Pasien Anak Toddler di Rumah Sakit Emanuel Klampok Banjarmasin, Jurnal Universitas Muhammadiyah Purwokerto.
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D.Bandung: Alfabeta.
Utami, Yuli. 2014. Dampak Hospitalisasi Terhadap Perkembangan Anak. Jurnal. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Binawan.
Wong, D, L. Hockenberry, Marylin J & David Wilson. 2013. Wong’s Essentials Of Pediatric Nursing, Ninth edition