EDUKASI LATIHAN JALAN TANDEM PADA LANSIA UNTUK MENINGKATKAN KESEIMBANGAN TUBUH DAN MENGURANGI RESIKO JATUH
Main Article Content
Abstract
Jatuh adalah ancaman terbesar bagi kesehatan dan kemandirian lansia diatas 60 tahun dan merupakan penyebab kematian dikalangan usia tersebut. Kejadian jatuh dilaporkan sangat tinggi pada lansia diatas 65 tahun, tercatat 25-38% orang dan hampir sepertiga lansia pernah mempunyai pengalaman jatuh yang berakibat cidera serius.
Berdasarkan hasil survey yang dilakukan di RW X Kelurahan Korong Gadang Wilayah Kerja Puskesmas Kuranji Kota Padang pada tanggal 14 Oktober 2024, didapatkan 7 dari 10 orang lansia mengalami resiko gangguan keseimbangan. Salah satu terapi yang telah terbukti dapat memperbaiki keseimbangan tubuh lansia adalah salah satunya yaitu dengan latihan jalan tandem yang dapat melatih kekuatan otot yang mulai lemah. Jalan tandem (tandem stance) merupakan salah satu jenis latihan keseimbangan (balance exercise) yang melibatkan proprioseptif terhadap kestabilan tubuh.
Tujuan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat edukasi latihan jalan tandem adalah melatih kekuatan otot lansia untuk meningkatkan keseimbangan tubuh dan mengurangi resiko jatuh.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
References
NINGSIH, I. S. (2020). ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN LANSIA POST STROKE DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ALAI KOTA PADANG. Karya Tulis Ilmiah. https://eprints.umbjm.ac.id/78/%0Ahttps://eprints.umbjm.ac.id/78/3/BAB II.pdf
Siregar, R., Gultom, R., & Sirait, I. I. (2020). Pengaruh Latihan Jalan Tandem terhadap Keseimbangan Tubuh Lansia untuk mengurangi Resiko Jatuh di UPT Pelayanan Sosial Lanjut Usia Binjai Sumatera Utara Effects of Tandem Walking Exercise on Elderly Body Balance to Reduce Falling Risk at UPT Binjai Elderl. Journal of Healthcare Technology and Medicine, 6(1), 2615–109. http://jurnal.uui.ac.id/index.php/JHTM/article/view/697
Tomasoa, V. Y., Chairani, R., & Anwar, S. (2021). Tandem Walking Exercise. 12(5), 137–140.
Gemini, S. and Y. (2022). Penerapan Latihan Jalan Tandem (Tandem Stance Exercise) Pada Lansia Dengan Gangguan Keseimbangan Di Panti Werdah Sukacita?: Studi Kasus. Jurnal Info Kesehatan, 12(2), 519–522.